Jumat, 24 Mei 2013

3 Tempat Kemping Paling Ekstrem di Dunia

Ada banyak destinasi di dunia yang punya tempat kemping menantang. Anda bisa kemping di pinggiran tebing ketinggian ribuan mdpl atau kemping di Antartika yang sangat dingin. Inilah 3 tempat kemping ekstrem di dunia. Berani coba?

Kemping di dalam hutan lebat bersama hewan buas, rasanya sudah tidak asing. Di dunia ini, ada beberapa destinasi yang menawarkan pengalaman paling ekstrem. Bayangkan saja, Anda harus mendirikan tenda di atas es atau tidur dengan tenda yang digantung di dahan pohon. Siapkan adrenalin Anda, karena beberapa tempat kemping ini terkenal bikin deg-degan. Berikut 3 tempat kemping paling ekstrem di dunia:

1. Kemping di Antartika


Siapa sangka, ternyata Anda bisa kemping di Antartika. Tepatnya, Anda bisa mendirikan tenda dan bermalam di kamp Patriot Hills, sebuah wilayah di bagian selatan Laut Wedell, di lepas pantai Antartika, Kutub Selatan. Siap-siap kemping di atas bongkahan es yang luas!

Suhu di sana mencapai puluhan minus derajat Celcius. Cuaca yang sangat ekstrem tersebut membuat Anda harus terus mengenakan jaket tebal. Yang unik, Anda akan kemping di antara koloni penguin. Hewan-hewan lucu tersebut berlalu-lalang di depan tenda Anda.

Tenda untuk kemping pun dibuat secara khusus. Namanya Polar Dreams, yaitu bangunan yang terbuat dari nilon dengan kerangka aluminuium. Pintunya berupa resleting dan lantainya berupa kayu lapis. Jika berminat, siapkan kocek sebesar US$ 66 ribu atau sekitar Rp 634 juta untuk berkemah selama 8 hari di Antartika.

2. Kemping digantung di pohon


Mungkin Anda mengerenyitkan dahi, apa rasanya kemping dengan cara digantung di atas pohon? Anda bisa membuktikannya sendiri dengan datang ke resor Waldseilgarten di Pefronten, Bavaria, Jerman. Resor ini menawarkan pengalaman kemping yang ekstrem.

Bayangkan saja, Anda akan tinggal di dalam tenda yang digantung di pohon. Pohonnya pun tinggi dan berada di atas puncak pegunungan, jadi Anda bakal melihat jurang atau hutan dari atas ketinggian. Meski, Anda hanya berjarak puluhan meter dari tanah.

Di sekitar tenda Anda adalah hutan yang hijau dan pegunungan luas. Pemandangan paling terbaik adalah saat matahari terbit. Lihatlah cahaya keemasan dari dalam tenda. Sangat menakjubkan!

Tapi, rasa was-was pasti muncul saat kemping di sana. Bagaimana tidak, Anda diharuskan untuk tidak banyak gerak di dalam tenda. Meski demikian, pengamanan dan teknik tali-menali sebelumnya akan diajarkan oleh pihak resor.

Jika berminat, kunjungi saja situs resmi Waldseilgarten untuk pemesanan kemping digantung di pohon tersebut. Satu tenda dapat diisi oleh dua orang. Rasanya deg-degan tapi romantis juga saat menghabiskan waktu bersama kekasih di dalam tendanya.

3. Kemping di pinggir tebing


Nah, ini mungkin bisa dibilang sebagai kemping paling ekstrem di dunia. Bagaimana tidak, Anda akan tidur berselimutkan ponco yang digantung dengan tali di pinggiran tebing. Kemping ekstrem ini di gunung dengan ketinggiannya mencapai 2.000-4.000 meter di atas permukaan laut!

Resor Waldseilgarten rupanya juga menyiapkan paket kemping di pinggiran tebing ini. Anda akan diajak trekking ke hutan lalu 'mendirikan' tenda di pinggiran tebing. Teknik tali-menali berperan sangat vital. Jika ada salah sedikit, maka nyawa taruhannya.


Tapi tenang saja, pihak resor menjanjikan keamanan bagi Anda. Anda akan diajarkan dengan tepat teknik tali-menali. Selain itu, badan Anda pun juga akan diberi tali pengaman. Dari atas ketinggian ribuan meter, pemandangan daratan dan pegunungan terlihat sangat jelas.

Anda akan tidur dan berada di tenda yang membungkus badan. Aneka macam jenis tali akan menahan beban berat Anda. Satu tenda hanya bisa diisi satu orang saja. Jantung pun berdetak kencang saat Anda menghabiskan waktu di dalam tendanya. paket tenda di atas tebing ini dipatok oleh resor Waldseilgarten seharga US$ 1.119 atau Rp 10 juta.

Masih belum menantang, Anda bisa kemping di pingggiran tebing yang ada di Taman Nasional Yosemite, California, AS. Di sinilah Anda akan tidur di dalam tenda yang menggantung di pinggiran tebing pada ketinggian 4.000 mdpl!

Bedanya, di sini Anda akan melihat salju yang menutupi puncak-puncak pegunungan di Taman nasional Yosemite. Beberapa pendaki gemar kemping dengan cara ini. Anda tertarik?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar