Senin, 28 Januari 2013

Jepang Punya Roller Coaster Terpanjang di Dunia

Kalau merasa belum puas dengan pengalaman naik roller coaster, mungkin Anda wajib mencoba Steel Dragon 2000. Roller coaster di taman hiburan Nagashima Spa Land, Jepang ini adalah yang terpanjang di dunia. Dijamin bikin histeris!

Setiap taman hiburan, biasanya punya wahana yang menjadi andalannya. Sama halnya dengan Nagashima Spa Land di Prefektur Mie, Jepang yang punya roller coaster terpanjang di dunia. Namanya Steel Dragon 2000, roller coaster ini punya trek sepanjang 2.478,99 meter, seperti yang dilihat detikTravel dari situs resmi Nagashima Spa Land.


Kumpulkan dulu nyali Anda sebelum mencoba dahsyatnya Steel Dragon 2000. Kalau sudah yakin, Anda bisa masuk ke dalam antrean bersama wisatawan lain yang juga ingin mencoba serunya naik roller coaster terpanjang di dunia.

Pilihlah tempat duduk yang paling nyaman. Jika Anda memang memiliki nyali cukup banyak, coba duduk di bangku paling depan atau yang paling belakang agar bisa merasakan guncangan yang dahsyat. Jangan lupa, pastikan sabuk pengaman Anda terpasang dengan baik.



Roller coaster mulai berjalan. Awalnya pelan, tapi semakin jauh meninggalkan tempat start akan semakin kencang. 'Cobaan' pertama Anda akan segera dimulai. Anda akan diajak naik pada ketinggian 97 meter secara perlahan. Roller coaster mulai menanjak dengan sudut kemiringan sekitar 45 derajat. Untuk mencapai puncaknya, butuh waktu sekitar 1,5 menit.



Puncak sudah dijajaki, berarti sekarang saatnya roller coaster Anda akan meluncur ke bawah. Tidak main-main, turunan ini membentuk sudut hampir 90 derajat. Bahkan, roller coaster akan meluncur dengan kecepatan 153 km/jam. Wush!

Ets, tantangan dari Steel Dragon bukan itu saja. Masih ada 3 tanjakan dan turunan serupa. Kemudian ada juga jalur yang berkelok ke kanan dan kiri.

Jika biasanya, untuk satu kali putaran roller coaster paling hanya 2 menit. Tapi saking panjangnya, Steel Dragon butuh waktu 4 menit untuk satu kali putaran. Selama waktu tersebut, nyali Anda akan terus diuji. Jalur yang naik-turun dan berkelok secara tiba-tiba pasti akan memberikan pengalaman berbeda saat naik roller coaster. Anda berani naik roller coaster terpanjang di dunia?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar