Senin, 15 April 2013

5 Kronologi Polisi Gagal Tangkap Pelanggar Lalu Lintas

Kemacetan memang sudah menjadi bagian dari lalu lintas kota. Berbagai cara dilakukan pengguna jalan untuk menepis terjebak kemacetan ini, salah satunya dengan cara terpaksa melanggar lalu lintas.

Berikut, beberapa arsip foto yang sempat beredar di dunia maya. Jepretan foto ini menunjukkan kronologis kegagalan sejumlah polisi saat berusaha menangkap pengguna jalan yang curang sewaktu menembus jalur busway. Apa sajakah itu.?

1. Penampakan


Di tengah kemacetan yang padat, seorang pengendara motor mencoba untuk mencari jalur alternatif. Jalur itu memang kosong tapi dilarang untuk dilalui karena hanya untuk Busway.

Pengguna motor tersebut terus saja nekat menerobos jalur Busway tanpa menghiraukan larangan tersebut.

Dari jarak yang cukup dekat dua polisi yang berjaga melihat seorang pengendara motor menembus jalur dilarang (Busway) tersebut. Dengan sigap polisi tersebut berusaha menghadang untuk menangkap sekaligus membawa surat tilang.

2. Priit...


Melihat ada aparat polisi yang berjaga, pengendara motor berusaha menghindar. Polisi masih belum bisa menjangkaunya.

Salah satu polisi juga masih terhalang oleh sebuah mobil yang terjebak kemacetan.

3. Hayo Lari !!


Melihat rekannya belum dapat menghentikan laju motor yang melanggar tersebut, polisi yang masih berada dibalik mobil kemudian menuju jalur Busway, mencoba menghadang.

4. Kena Lo..!


Sampai di tengah jalur Busway, polisi tersebut berada tepat di depan laju motor. Posisi keduanya sudah saling berhadap-hadapan, hanya selisih beberapa meter.

Pelanggar lalu lintas juga terlihat siap untuk meloloskan diri. Dengan sedikit membanting setir pengendara motor pun lolos.

5. Putus Asa


Meskipun sudah dihadang oleh dua orang polisi, pelanggar lalu lintas ini dengan santai meloloskan diri, polisi tersebut hanya bisa memperhatikan kehilangan asa.

Pelanggar lalu lintas pun melaju dengan bebas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar